Peduli Covid-19, Muslimawati Catur Antar Langsung Paket Sembako ke Desa Batu Belah
Kamis, 22-04-2020 - 13:05:48 WIB
KAMPAR, DELIKRIAU - Semakin meluasnya wabah Virus Corona di berbagai daerah yang kuhusunya di Kabupaten Kampar, Hj. Muslimawati Catur didampingi Wakil Ketua PKK Juli Mastuti yang juga merupakan Ketua Darma Wanita Persatuan Kabupaten Kampar menyerahkan langsung bantuan Sembako kepada masyarakat miskin di Desa Batu Belah Kecamatan Kampar, Senin (20/04/2020) Kabupaten Kampar, Riau.
Ketua PKK kabupaten Kampar Hj. Muslimawati Catur mengatakan bantuan ini kita peruntukkan bagi masyarakat yang betul-betul susah dan Miskin.
"Semoga bantuan ini dapat meringankan beban di masa seperti saat ini, Corona memberikan dampak pada berbagai dimensi kehidupan," kata Muslimawati Catur yang didampingi kepala Desa Batu Belah M. Zahril dan isteri Leni Darsi serta pengurus PKK Kabupaten Kampar dan pengurus DWP Kampar.
Penyerahan bantuan sembako ini dilakukan langsung oleh Hj. Muslimawati Catur didampingi juga oleh Babinkantibmas Babinsa bidan desa dan Pengurus PKK desa Batu belah Kecamatan Kampar.
"Semoga bantuan yang mungkin tidak seberapa dapat meringankan beban kita, semoga Wabah ini cepat berlalu dan kembali normal seperti biasanya," harap Muslimawati Catur.
Sementara itu Kepala Desa Batu Belah M. Zahril mengatakan ucapan terimakasih kepada TP PKK kabupaten yang telah menyalurkan bantuan ini.
Ketua TP PKK Desa Batu Belah Leni Darsi menyatakan bantuan ini sangat bermanfaat.
"Bantuan ini untuk mereka yang perlu uluran tangan kita apalagi disaat mewabahnya Virus Corona ini," kata Leni Darsi yang merupakan isteri kepala Desa Batu Belah. (Adv)