Senin, 29 Mei 2023
Follow Us ON :
 
 
 
| PWI Siak Raih Dua Trophy HPN Tingkat Provinsi Tahun 2023 di Tembilahan | | Bupati Alfedri Apresiasi Prestasi PWI Siak di Ajang HPN Provinsi Riau 2023 | | 7 Manfaat Madu Untuk Wajah | | Dinsos P3A Rohul Berikan Bantuan Pada Korban Kebakaran | | Ketua Demokrat Rohul Buka Secara Resmi Tournen Volly Ball Rambah Muda Cup II 2023 | | Digerebek Polisi, Wakil Bupati Rohil Sulaiman Berduaan Dengan Wanita Yang Bukan Pasangannya Di Hotel
 
Buka MTQ Tingkat Kampung Perawang Barat, Ini Harapan Husni
Rabu, 18-05-2023 - 08:16:34 WIB

TERKAIT:
   
 

SIAK, DELIK RIAU - Wakil Bupati Siak, Husni Merza buka secara langsung pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-XVIII tingkat Kampung Perawang Barat, Kecamatan Tualang, Selasa malam (17/5/2022), di Musholla Permasa, Kabupaten Siak, Riau.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Siak, Husni Merza terlebih dahulu menyampaikan atas nama pribadi dan pemerintah daerah kabupaten siak mengapresiasi pelaksanaan MTQ ke XVIII ini.

"Saya lihat MTQ di perawang barat ini semakin tahun semakin ramai tidak pernah sepi, dan saya melihat pelaksanaan MTQ di perawang barat ini macam MTQ di kecamatan sangat ramai sekali," ungkapnya.

Lanjutnya, MTQ tingkat kampung ini di ikuti 182 orang peserta terdiri dari beberapa cabang. Ia melihat antusias masyarakat terlihat dari pawai taaruf nya dan kunjungan warga ke bazar.

"Semoga siar pembukaan MTQ tingkat Kampung Perawang Barat ini, juga bisa berdampak pada generasi penerus baik itu para peserta, maupun masyarakat sekitar untuk kembali dan terus mendekatkan diri kepada Al-Qur’an," kata Husni.

Kemudian, Husni Merza menginformasikan bahwa pelaksanaan MTQ di tingkat Kabupaten akan dilaksanakan setelah pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Riau tahun 2023. 

"Pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Riau, insyaallah akan dilaksanakan pada bulan Agustus 2023 jika tidak ada perubahan, MTQ tingkat Kabupaten Siak insyaallah akan dilaksanakan bulan Oktober atau November mendatang di Kecamatan Bungaraya," ujarnya.

"Saya berharap sebelum pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten di mulai, seluruh Kecamatan sudah selesai melaksanakan MTQ tingkat Kecamatan masing-masing," pinta Husni. 

Husni juga menyinggung kecamatan tualang   jarang masuk lima besar dalam perlombaan MTQ di tingkat kabupaten, padahal penduduknya sangat ramai ini tentu menjadi perhatian kita bersama bagai mana kecamatan tualang dengan jumlah penduduk sangat ramai ini.

"Saya yakin dan percaya banyak mutiara-mutiara, intan-intan yang terendam mesti kita bangkitkan kembali ibarat pepatah mengatakan membangkitkan batang terendam," pintarnya.

Ia berharap, semoga nanti dengan jumlah yang banyak ini bisa kualitas Qori dan Qoriah nya bisa bertanding baik di level kabupaten, hingga di level provinsi.

Pelaksana MTQ XVIII tingkat kampung perawang barat ini dilaksanakan selama tiga hari di mulai tanggal 17 -s/d 19 Mei 2023. Dan di ikuti oleh Peserta 182 orang yang merupakan utusan dari setiap RW se-kampung Perawang Barat. (infotorial)



 
Berita Lainnya :
  • Buka MTQ Tingkat Kampung Perawang Barat, Ini Harapan Husni
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 7 Manfaat Madu Untuk Wajah
    02 Bupati Alfedri Apresiasi Prestasi PWI Siak di Ajang HPN Provinsi Riau 2023
    03 PWI Siak Raih Dua Trophy HPN Tingkat Provinsi Tahun 2023 di Tembilahan
    04 Ketua Demokrat Rohul Buka Secara Resmi Tournen Volly Ball Rambah Muda Cup II 2023
    05 Digerebek Polisi, Wakil Bupati Rohil Sulaiman Berduaan Dengan Wanita Yang Bukan Pasangannya Di Hotel
    06 Babinsa Koramil 01/Siak dan Terus Patroli Cegah Karhutla
    07 Dinsos P3A Rohul Berikan Bantuan Pada Korban Kebakaran
    08 Pasi Ter Kodim 0322/Siak Menghadiri Rapat FORKOPIMDA Dengan OPD Kabupaten Siak
    09 Rakor Pemberantasan Korupsi Terintegrasi 2023, Bupati Siak Terima 2 Penghargaan dari KPK
    10 Bupati Sukiman 2 Kali Berturut Terima Penghargaan Indeks SPI dari KPK RI
    11 Pemilik Sabu Asal Bengkalis, Diringkus Personil Sat Resnarkoba Polres Rohul
    12 Diduga Depresi, Dokter Bengkalis Ditemukan Tewas Gantung Diri Ditempat Prakteknya.
    13 Kapolres Siak Pimpin Upacara PTDH Salah Seorang Personel Polres Siak
    14 Kelmi Amri, SH Resmikan Majelis Ta’lim Al–Hijrah desa Mahato
    15 Tim Opanal Polsek Tualang Polres Siak Kembali Amankan Pelaku Persetubuhan Anak di Bawah Umur
    16 Halal Bi Halal HKR, Bupati Sukiman Paparkan Capaian Pembangunan Pemkab Rohul
    17 Kapolri : Jaga Nilai Persatuan Kesatuan Untuk Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045
    18 Cipkon Kamtib, Satops Patnal Pas Razia Block Perempuan
    19 Konsisten Cegah Karhutla, Polres Siak Lakukan Hal Ini
    20 Hafal Alquran 20 Juz, Muhamad Hafizh Muttaqin Dapat Hadiah Dari Wabup Husni
    21 Cuma Butuh 2 Bahan Saja! Cara Ampuh Membersihkan Kerak Kuning di Kloset Jongkok
    22 Kapolda Riau Melaksanakan Olahraga Pagi Bersama Menkopolhukam RI Beserta Rombongan
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © DELIK RIAU - SITUS BERITA INVESTIGASI