Jum'at, 26 April 2024
Follow Us ON :
 
 
 
| Upaya Pencegahan Kekelakaan, Sat Lantas Polres Siak Lakukan Pemasangan Sticker Dan Tanda Berwarna Scotlight di Body Truck Angkutan Barang | | Jangan Jadikan Beban Wali Murid Atau Murid Itu Sendiri, Acara Perpisahan Cukup Diadakan Secara Sederhana Di Setiap Sekolah Masing - masing | | Tak Ada Habisnya, Tim Opsnal Satres Narkoba Polres Siak Menangkap Satu Orang Laki Laki Penyalahgunaan Narkoba | | Pj Wako Muflihun Bersilaturahmi Dengan Warga Kuansing di Pekanbaru | | Dituduh Ambil Brondolan Sawit, Remaja di Rohul Tewas Ditebas Teman | | Irjen Iqbal Beri Penghargaan ke Jajarannya, Ramadan & Idulfitri di Riau Aman
 
Mayjen TNI Hassanudin : "Saya senang melihat Kota Siak ini"
Kunker Pangdam I/BB Mayjen TNI Hassanudin Ke Makam Sultan Syarif Kasim II Di Siak
Rabu, 03-02-2021 - 17:25:49 WIB

TERKAIT:
   
 

SIAK, DELIK RIAU - Dalam kunjungan kerjanya ke Riau, Panglima Kodam (Pangdam) I/Bukit Barisan (BB) Mayjen TNI Hassanudin beserta istrinya, Ny Dessy Hassanudin, Ketua Persit KCK Daerah I/BB juga menyempatkan diri ke Siak Sri Indrapura yang merupakan kota bersejarah bekas peninggalan Sultan Syarif Kasim II.

Kedatangan Pangdam I/BB beserta rombongan ini ke Siak, merupakan suatu kebanggaan bagi Pemkab Siak, khususnya Bupati Siak, Alfedri. Tak heran jika beliau juga dijamu dengan makanan favoritnya udang galah dan mpek-mpek, karena Mayjen Hassanudin merupakan putra asli Palembang (Sumatera Selatan).

"Kami pemerintah Kabupaten Siak mewakili masyarakat Siak tentunya sangat senang dengan kunjungan Pangdam I/BB dan rombongan ke Siak ini. Ini akan menjadi penyemangat serta motivasi bagi kami untuk terus meningkat prestasi Siak kedepannya," kata Bupati Siak Alfedri.
 
Secara ringkas, Bupati Siak juga menjelaskan geografis Siak. Kabupaten Siak merupakan daerah pemekaran dari Kabupaten Bengkalis tahun 1999. Dalam usianya ke 21 tahun ini, Kabupaten Siak memiliki cukup banyak prestasi.

"Sampai hari ini Kabupaten Siak masih dalam situasi kondusif dan aman. Segala program daerah maupun pemerintah pusat dapat berjalan dengan baik di Siak. Bahkan di Siak juga dilakukan berbagai iven nasional, seperti yang belum lama ini Festival Kota Pusaka Indonesia," kata Bupati.

Masih kata Alfedri, Pemerintah Kabupaten Siak bersama TNI, Polri, Perusahaan dan masyarakat secara sinergi membantu penanganan karhutla dengan harapan tidak bencana karhutla dapat diminimalisir terjadi atau meluas.

"Bahkan untuk vaksinasi Covid-19 di Siak juga berjalan lancar. Forkompinda menjadi contoh utama kepada masyarakat untuk mengikuti anjuran pemerintah. Di Siak, kami Forkompinda juga menggelar rapat kordinasi yang rutin setiap minggunya dan bahkan Pemkab Siak juga membangun Makodim InsyaAllah dalam waktu dekat akan diresmikan," kata Alfedri lagi.

Dalam kesempatan yang sama juga, Pangdam I/BB Mayjen Hassanudin mengaku senang bisa sampai ke Siak. Karena menurutnya, belum sampai ke Riau jika tidak ke Siak. Artinya Siak memiliki magnet yang luar biasa bagi penduduk daerah lain yang berkunjung ke Riau.

"Saya senang melihat Kota Siak ini, keberhasilan pemerintah daerahnya untuk mengembangkan Siak sebagai kota Wisata sangat bagus dan rapi. Apalagi, tadi saya juga dijamu dengan menu yang rasanya hampir sama dengan yang saya makan beberapa waktu lalu di Langkat," kata Mayjen Hassanudin.
 
Hassanudin juga melihat penerapan protokol kesehatan di Siak sudah sangat bagus. Tinggal masyarakatnya yang harus diingatkan untuk menjaga imun atau daya tahan tubuh. Hal ini penting untuk terhindar dari Covid-19.

"Karena virus Corona ini sangat cepat menyerang orang yang imun tubuhnya rendah. Kalau bukan diri kita sendiri yang memprotek virus ini, tentunya virus ini akan sangat mudah menyerang kita," ujarnya.

Setelah ramah tamah di Balairung Datuk Empat Suku, Mayjen Hassanudin beserta rombongan bergerak menuju Istana Siak. Didampingi istrinya serta Bupati Siak Alfedri dan Sekda Siak, Arfan Usman, Pangdam I/BB ini melihat benda-benda bersejarah peninggalan Sultan Siak.

Tidak hanya sampai di situ, ketika waktu Ashar tiba, rombongan ini bergerak ke Masjid Syahbuddin tepat di sebelah makam Sultan Syarif Kasim II untuk melaksanakan ibadah. Pangdam I/BB juga melakukan ziarah ke makam Sultan dan terakhir meninjau Makodim 0303 Bengkalis. (Adv)



 
Berita Lainnya :
  • Kunker Pangdam I/BB Mayjen TNI Hassanudin Ke Makam Sultan Syarif Kasim II Di Siak
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Upaya Pencegahan Kekelakaan, Sat Lantas Polres Siak Lakukan Pemasangan Sticker Dan Tanda Berwarna Scotlight di Body Truck Angkutan Barang
    02 Jangan Jadikan Beban Wali Murid Atau Murid Itu Sendiri, Acara Perpisahan Cukup Diadakan Secara Sederhana Di Setiap Sekolah Masing - masing
    03 Tak Ada Habisnya, Tim Opsnal Satres Narkoba Polres Siak Menangkap Satu Orang Laki Laki Penyalahgunaan Narkoba
    04 Pj Wako Muflihun Bersilaturahmi Dengan Warga Kuansing di Pekanbaru
    05 Dituduh Ambil Brondolan Sawit, Remaja di Rohul Tewas Ditebas Teman
    06 Irjen Iqbal Beri Penghargaan ke Jajarannya, Ramadan & Idulfitri di Riau Aman
    07 BUMN China Akan Tinjau Lokasi Jembatan Bengkalis-Pulau Sumatra Pekan Depan
    08 Hadiri Pembukaan MTQ Tingkat Provinsi Riau di Dumai, Bupati Bengkalis Menabuh Kompang Bertanda MTQ Dimulai
    09 68 Peserta Kafilah Bengkalis di Dumai Mendapatkan Motivasi Dari Bupati Kasmarni
    10 Pasca libur lebaran, Seluruh Satuan Pendidikan Sudah Harus Kembali Masuk Pada Tanggal 22 April 2024
    11 Momen Jokowi dan Paloh Ngobrol Akrab di Acara Nikahan, Di Unggah Elite NasDem
    12 Tewas Terbawa Arus Air Laut Yang Sedang Pasang Saat Bekerja
    13 Buntut Dari Kasus Penyelundupan 24 Kg Narkoba, Menhub Diminta Cabut Izin Operasional Lion Air
    14 Resmi Dilaporkan Ke Mapolres Muaro Jambi, Dugaan Pria Beristri Gauli Seorang Pelajar
    15 ‘Datuk Seri Lela Setia Junjungan Negeri’, Kajati Riau Mendapatkan Gelar Dari LAMR
    16 Kembali Jadi Bakal Calon Bupati Siak, Alfedri Tetap Berpasangan dengan Husni di Pilkada Siak 2024
    17 Pasutri Diduga Pelaku Penyalahgunaan Narkotika Diamankan Satres Narkoba Polres Siak
    18 Berhasil Mengungkap Kasus Dugaan Pencurian Buah Kelapa Sawit Oleh Polsek Kuantan Mudik
    19 Warga Kampung Sam Sam Diduga Mau Ninja Brondolan Sawit Tewas Disambar Petir
    20 Iptu Supriadi Tersangka Penipuan Masuk Akpol Rp 1,3 M
    21 "Aghi Ghayo Onam" atau Hari Raya Enam di Kabupaten Siak
    22 Pria di Riau Ditangkap, Manipulasi Video Hasil Sidang MK di TikTok
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © DELIK RIAU - SITUS BERITA INVESTIGASI