Senin, 27 Maret 2023
Follow Us ON :
 
 
 
| Gelar Ops Bina Kusuma Lk 2023 Brigadir Lisnawati SH, Laksanakan Binluh Antisipasi Premanisme | | Jajaran Polsek Dan Bhayangkari Ranting Rambah Hilir Gelar Santunan Yatim- Piatu | | Dinas Sosial P3A Gelar Sosialisasi Pembentukan Tim Peneliti Dan Pengkaji Gelar Daerah (TP2GD) | | Bupati H. Sukiman Sebut Potang Bolimau Tradisi Budaya yang Harus di Lestarikan | | Bupati Serahkan Santunan Anak yatim dan Bantuan Banjir saat acara Potang Belimau | | Jaga Khusu’nya Ibadah Bulan Ramadhan, Polda Riau Musnahkan Narkoba Hingga Miras dan Knalpot Brong
 
LLMB Geruduk Gedung DPRD Pelalawan, Ratusan Massa LLMB Tuntut PT.RAPP Perhatikan Pribumi
Kamis, 09-03-2023 - 22:53:41 WIB

TERKAIT:
   
 

PELALAWAN, DELIK RIAU - Ratusan Massa yang tergabung dari Lembaga Laskar Melayu Bersatu (LLMB) DPD Kabupaten Pelalawan datangi Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau pada Kamis (09/03/2023).

Ratusan aksi massa tersebut konvoi dari Swalawan Ramayana Pangkalan Kerinci menuju Gedung DPRD Pelalawan langsung dikawal oleh Sat lantas Polres Pelalawan.

Selanjutnya, aksi massa menyampaikan orasinya di halaman Gedung DPRD Pelalawan. Dalam orasinya, Panglima LLMB DPD Pelalawan Datin Rima yang didampingi Panglima dari Daerah lainnya menyampaikan beberapa tuntutan, diantaranya :
1. Pekerjakan Tenaga Kerja lokal 
2. Usut tuntas Kebocoran zat Kimia yang mengakibatkan 35 pekerja mendapat perawatan medis  beberapa waktu lalu. 
3. Meminta kepada PT. RAPP lahan untuk pembangunan sekolah di Desa Lalang Kabung.

"Kami minta kepada DPRD Pelalawan untuk memperhatikan rakyat, Dewan adalah perwakilan Rakyat, melalui Dewanlah kami menyampaikan, " tegas Panglima Datin Rima, dalam orasinya.

"Indonesia sudah merdeka tapi kami belum merdeka, kami masih dijajah di negeri sendiri.  Dimana suara kalian wahai anggota dewan yang kami pilih," teriak Rima lantang.

Setelah aksi massa menyampaikan orasi, Ketua DPRD Pelalawan H. Baharuddin yang didampingi oleh Disnaker Pelalawan dan Dewan Pengawas Ketenagakerjaan Provinsi Riau, meminta kepada Koordinator Aksi untuk mediasi ke ruangan.

Panglima Harian DPD LLMB Kabupaten Pelalawan Samsul Bahri, menyampaikan beberapa aspirasi masyarakat diantaranya Peraturan Daerah Kabupaten Pelalawan No. 18 tahun 2001 dan No. 3 tahun 2005 tentang penempatan dan pemanfaatan tenaga kerja lokal bagi perusahaan yang sesuai dengan peraturan harus diperuntukkan bagi pekerja lokal sebesar 60% dan juga tentang upah minimum yang harus diberikan perusahaan kepada pekerja. 

"Ada contoh kasus dimana perusahaan PT. HCL yang memberikan gaji karyawan sebesar 1 jt rupiah per bulan dimana nominal gaji tersebut jauh dari UMK Kabupaten Pelalawan," ujarnya. 

Sementara itu, DANKOTI DPD LLMB Kabupaten Pelalawan Zulkarnaen, mengatakan terkait masalah penyelidikan kecelakaan kerja yang terjadi di PT. RAPP Pangkalan Kerinci yang menyebabkan 35 orang terkontaminasi dan 1 orang karyawan kontraktor PT. MSM harus dirujuk ke RS. Evarina Pelalawan yang merupakan kewenangan pemerintah Provinsi RIAU dan meminta ada keterbukaan terkait masalah itu serta juga masalah pencemaran udara yang dihasilkan. 

DANKOTI DPD LLMB juga menyampaikan masalah tuntutan masyarakat Lalang Kabung untuk dihibahkan lahan sebesar 2 hektar untuk dibangun Sekolah Menengah Pertama (SMP) di kawasan tersebut dikarenakan sekolah di Lalang Kabung tersebut sudah tidak layak dimana Pihak RAPP tidak dapat mengabulkan tuntutan masalah lahan sekolah SMP Lalang Kabung tersebut.

Pada kesempatan tersebut Ketua DPRD Pelalawan H. Baharuddin, SH mengatakan, "terkait  tuntutan dari Lembaga Laskar Melayu Bersatu (LLMB) Pelalawan, memang sudah menjadi perhatian khusus oleh DPRD Kabupaten Pelalawan. Terutama yang berkaitan dengan kejadian adanya kebocoran zat kimia yang memakan korban hingga 35 orang, serta kejadian kecelakaan kerja. DPRD Pelalawan sudah meninjau langsung korban yang ada di rumah sakit, serta memberikan himbauan kepada piahk PT. RAPP untuk melakukan tindak lanjut atas kasus-kasus yang terjadi," jelas Baharuddin.

"Kedepannya DPRD Pelalawan melalui Komisi I akan mengadakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan pihak perusahaan PT. RAPP nanti kita minta perusahaan untuk mentaati hasil dari penyelidikan yang dilakukan oleh Disnaker Provinsi Riau. Karena kewenangan yang berkaitan kejadian tersebut ada di Disnaker Provinsi Riau," imbuh Baharuddin. 

Lanjut Baharuddin menambahkan, hasil uji laboratorium atas kejadian kemarin itu akan disampaikan ke publik, supaya masyarakat tau dan mendapatkan informasi juga.

Berkaitan dengan pengadaan lahan Sekolah (SMP) di Desa Lalang Kabung, DPRD Pelalawan sudah melakukan peninjauan, meskipun domain tersebut adalah pemerintahan melalui Dinas Pendidikan. Tentunya pemerintah Kabupaten Pelalawan yaitu Bupati Pelalawan tidak akan tinggal diam.

"Kita memang sangat berharap, bahwa lahan tersebut memang sangat dibutuhkan dalam rangka untuk pendidikan generasi penerus. Kita juga berharap RAPP maulah menghibahkan sedikit lahannya untuk pembangunan sekolah di Desa Lalang Kabung, untuk generasi penerus yang cerdas dan berpendidikan," tutup Baharuddin. (AK)



 
Berita Lainnya :
  • LLMB Geruduk Gedung DPRD Pelalawan, Ratusan Massa LLMB Tuntut PT.RAPP Perhatikan Pribumi
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Gelar Ops Bina Kusuma Lk 2023 Brigadir Lisnawati SH, Laksanakan Binluh Antisipasi Premanisme
    02 Bupati Serahkan Santunan Anak yatim dan Bantuan Banjir saat acara Potang Belimau
    03 Bupati H. Sukiman Sebut Potang Bolimau Tradisi Budaya yang Harus di Lestarikan
    04 Unit Reskrim Polsek Sabak Auh Berhasil Tangkap Diduga Pelaku Tindak Pidana Curanmor
    05 Bupati H Zukri Terima Penghargaan Nasional Kategori Bupati Pendukung Utama Pengelolaan Zakat 2023
    06 Dukung Pengelolaan Zakat, Bupati Alfedri Raih Penghargaan Pada BAZNAS Award 2023
    07 Jajaran Polsek Dan Bhayangkari Ranting Rambah Hilir Gelar Santunan Yatim- Piatu
    08 Dinas Sosial P3A Gelar Sosialisasi Pembentukan Tim Peneliti Dan Pengkaji Gelar Daerah (TP2GD)
    09 Polres Rohul Musnahkan Barang Bukti Hasil Operasi Cipta Kondisi
    10 Banjir Melanda Rokan Hulu, Pemerintah Respon Cepat Salurkan Bantuan Logistik
    11 Jaga Khusu’nya Ibadah Bulan Ramadhan, Polda Riau Musnahkan Narkoba Hingga Miras dan Knalpot Brong
    12 Ratusan Rumah Terendam Banjir, Kapolres Rohul Langsung Lakukan Peninjauan Dan Evakuasi Warga
    13 Hasil Razia Pekat Menjelang Ramadhan, Polres Siak Musnahkan Ratusan Miras dan Puluhan Knalpot Brong
    14 Polsek Koto Gasib & Pemcam Koto Gasib Gelar Razia Gabungan Pekat
    15 Puluhan Botol Minuman Keras Berbagai Merek Diamankan Polsek Minas
    16 Dipimpin Ipda Deby, Personil Polsek Rambah Hilir Gelar Ops Bina Kusuma LK 2023 Dengan Patroli KRYD
    17 Polsek Tambusai Utara Amankan Puluhan Botol Miras Dalam Ops Bina Kusuma LK 2023
    18 Final Sepakbola Sempena HPN Belangsung Sukses dan Meriah di Pangkalan Kerinci Pelalawan
    19 Kemenag Rohul Kampanye Mandatory Halal Kepada Pelaku Usaha
    20 Personil TNI-POLRI Masuk Geledah Blok Hunian WBP Lapas Pasir Pangaraian
    21 Dalam Giat Jum'at Curhat, Polwan Polres Rohul Tampung Keluh Kesah Masyarakat Desa Pematang Berangan
    22 Permohonan Nissa Novria Ditolak Pengadilan Negeri, Polres Siak Menang Pra Peradilan
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © DELIK RIAU - SITUS BERITA INVESTIGASI