Jum'at, 29 Maret 2024
Follow Us ON :
 
 
 
| Secara Resmi Lomba Semarak Harmoni Ramadhan 144 H Dibuka Asisten I Pemkab Pelalawan Dan Dihadiri Waka Polres Pelalawan | | Negatif Narkoba, Penyebab Kecelakaan Di Tol GT Halim | | Jembatan Baltimore AS Ambruk usai Ditabrak Kapal Singapura.Ini Faktanya | | Tim Polhut, Dokter Hewan Dan BBKSDA Evakuasi Beruang Madu Usai Mangsa Ayam Warga Sabak Auh | | Tim Supervisi Polda Riau Melaksanakan Kegiatan Kunjungan Ke Polrea Rohil | | Sisihkan sebagian Rezeki, Guru SD Negeri 2 Bukit Batu Santuni 112 Anak Yatim dan 36 Dhuafa
 
Temui Para CPNS Wabup Meranti Ingatkan Pahami Hak dan Kewajiban sebagai PNS
Senin, 04-03-2019 - 15:23:56 WIB

TERKAIT:
   
 

MERANTI, DELIKRIAU -  Hari pertama Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) hasil Rekruitmen Tahun 2018 lalu malaksanakan orientasi dan pembekalan dari Pemerintah kabupaten Meramti sebelum bertugas ditempatnya masing-masing, Senin (4/3/2019).

Dalam kegiatan itu Wakil Bupati H. Said Hasyim yang berkesempatan memberikan pengarahan mengingatkan kepada para CPNS untuk memahami Hak dan Kewajiban sebagai PNS.

"Sebagai seorang PNS hal utama yang harus dipahami adalah peraturan kepegawaian dan mengerti tentang Hak dan Kewajiban," ujar Wakil Bupati, dalam kegiatan Pembekalan CPNS yang digelar oleh BKD Meranti, di Aula Kantor Bupati Meranti.

Turut hadir mendampingi Wakil Bupati, Asisten III Sekdakab. Meranti Drs. H. Rosdaner M.Si, Kepala BKD Meranti Alizar S.Sos M.Si, Kepala Bagian Humas dan Protokol Meranti Hery Saputra SH, Sekretaris BKD Meranti Bakaruddin.

Dijelaskan Wakil Bupati H. Said Hasyim, hal yang utama harus dipahami oleh PNS adalah mengerti dan memahami tentang Hak dan Mewajiban sebagai PNS. Karena dengan memahami itu PNS setiap PNS dapat melaksanakan tugasnya dengan baik sesuai dengan sumpah jabatan yang diucapkan sebagai seorang aparatur negara.

"Jadi tugas dan tanggungjawab sebagai PNS itu harus dilaksanakan dengan baik, karena menjadi PNS adalah keinginan sendiri yang diperkuat dengan pengucapan sumpah jabatan," jelas Wabup.

Wabup menekankan kepada CPNS agar bekerja dengan sungguh-sungguh dan jangan buru-buru minta pindah karena denda yang dikenakan sesuai Perbup cukup besar.

"CPNS sekarang jangan buru buru minta pindah, karena sesuai Perbup bagi yang ingin pindah dibawah 10 tahun kerja akan dikenakan denda 500 Juta rupiah, tapi bagi yang mau pindah silahkan bayar," ucap Wabup dengan senyuman yang khas.

Selain memberikan pengarahan tentang pentingnya memahami tugas dan tanggungjawab, Wabup juga mengingatkan kepada CPNS terutama yang belum terbiasa tinggal di Meranti untuk segera belajar menyesuaikan diri. Dan yang cukup penting memahami cultur dan budaya tempatan yang kental dengan nuansa melayu.

Karena Meranti dihuni oleh masyarakat yang Heterogen atau terdiri berbagai suku bangsa meski begitu tidak pernah terjadi konflik antar suku. 

Lebuh jauh diceritakan Wabup, dulunya Kota Selatpanjang merupakan daerah perdagangan terbesar di Riau dimana banyak berkumpul pedagang dari dalam maupun luar negeri. Dan bernagkat dari situ kini Pemkab. Meranti ingin mengembalikan kejayaan tersebut sesuai yang tercantum dalam visi dan misi Meranti menjadikan Meranti sebagai pusat perdagangan yang unggul dalam tatanan masyarakat Madani.

Tercatat Pelabuhan Selatpanjang masuk dalam 10 pelabuhan tersibuk di Indonesia yang diukur dari banyaknya jumlah Kapal baik besar maupun kecil yang melintas.

"Sedikitnya 20 Kapal Ferry dan Speedboat yang berasal dari Pekanbaru, Dumai, Batam, Bengkalis bersandar di Pelabuhan Selatpanjang," ujar Wabup.

Dan yang menjadi PR pemerintah saat ini untuk dituntaskan bersama seluruh Aparatur Pemerintahan yang ada adalah membenahi Infrastruktur dasar yakni Air bersih, Listrik, Jalan dan Jembatan pembuka Isolasi daerah, tingginya akan kemiskinan dan peningkatan ekonomi masyarakat selain sektor Pendidikan dan Kesehatan yang juga sangat penting.

Hal senada juga disampaikan oleh Kepala BKD Meranti Alizar, yang mengingatkan kepada setiap CPNS untuk bekerja dengan penuh rasa tanggungjawab dan penuh rasa kehati-hatian karena akibatnya sangat fatal dimana sanksi hukum bagi PNS yang korupsi begitu tegas.

Menyikapi hal itu, dihadapan Wakil Bupati dan pejabat tinggi lainya, para CPNS yang berjumlah 216 orang dengan Rincian 92 orang Guru, 57 orang Tenaga Kesehatan dan 68 Orang Tenaga Teknis mengaku siap melaksanakan tugas sesuai dengan tanggungjawab masing-masing.

Kegiatan ditutup dengan silahturahmi dan salam-salaman antara CPNS dan jajaran penajabat terkait. Jika tidak ada aral melintang CPNS Kabupaten Meranti Tahun 2018 ini akan mulai bertugas pada Bulan April 2019 mendatang. (Adv)



 
Berita Lainnya :
  • Temui Para CPNS Wabup Meranti Ingatkan Pahami Hak dan Kewajiban sebagai PNS
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Secara Resmi Lomba Semarak Harmoni Ramadhan 144 H Dibuka Asisten I Pemkab Pelalawan Dan Dihadiri Waka Polres Pelalawan
    02 Negatif Narkoba, Penyebab Kecelakaan Di Tol GT Halim
    03 Jembatan Baltimore AS Ambruk usai Ditabrak Kapal Singapura.Ini Faktanya
    04 Tim Polhut, Dokter Hewan Dan BBKSDA Evakuasi Beruang Madu Usai Mangsa Ayam Warga Sabak Auh
    05 Tim Supervisi Polda Riau Melaksanakan Kegiatan Kunjungan Ke Polrea Rohil
    06 Sisihkan sebagian Rezeki, Guru SD Negeri 2 Bukit Batu Santuni 112 Anak Yatim dan 36 Dhuafa
    07 LKD Telah di Sampaikan, Alfedri : Opini WTP Kembali Jadi Harapan
    08 Gemar Siak Berzakat ke-11, Terkumpul Dana Zakat Berjumlah Rp 689 Juta
    09 Tiket Kapal Feri Tidak Dijual Offline, Full Online H-1.
    10 Harga Kelapa Sawit Mitra Swadaya Naik Lagi Jadi Rp 2.891,88 per kg.Berkah Ramadhan
    11 Pemerintah Kabupaten Bengkalis Bakal Berpartisipasi Pada Perhelatan Lancang Kuning Carnaval 2024
    12 Serahkan Sertifikat Tanah di Empat Kampung, ini Pesan Alfedri
    13 Wujudkan Jembatan Sei Pakning-Bengkalis. Pemkab Gandeng Pemprov Riau Ajak Kerjasama
    14 Wabup Husni : Perhatian Pusat Minim Kepada Daerah Yang Komit Jaga Lingkungan
    15 Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
    16 Tim Penggerak PKK Kabupaten Siak berikan Bantuan Sembako di 4 Kecamatan
    17 Bupati Bengkalis Serahkan LKPD Unaudited Tahun 2023 ke BPK RI Riau
    18 Hadiri Safari Ramadan Pemda Siak di Belantik, ini beberapa pesan Alfedri
    19 Ditresnarkoba Riau Berhasil Amankan Pengendali Sabu yang Dipasok dari Malaysia, Narkoba Senilai Rp32 M Lebih Disita
    20 Aksi Pria Serang Pakai Samurai, Polisi Todongkan Pistol ke Pelaku
    21 Pj Gubri dan Bupati Kasmarni Safari Ramadhan di Kecamatan Pinggir
    22 Bupati Bengkalis Sampaikan LKPJ Tahun Anggaran 2023 Kepada DPRD Bengkalis
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © DELIK RIAU - SITUS BERITA INVESTIGASI